Skip to main content

REVIEW - PRODUK SEHARI-HARI BERBAHAN DASAR CHARCOAL




(Produk pertama)

MAMA LIME CHARCOAL

Heloo mom's..kali ini aku mau ngeriew beberapa produk yang mengandung activated charcoal, namun sebelumnya, aku mau info apa itu activated charcoal & manfaat active charcoal.
Activated charcoal atau arang aktif adalah senyawa yang dihasilkan dari proses pembakaran bahan-bahan alami. Contohnya arang dari proses pembakaran tempurung  kelapa sawit tua, bambu atau serbuk kayu. Proses pembakaran tersebut diolah sedemikian rupa untuk mengaktifkan senyawa yang ada didalamnya. Banyak penelitian yang menyatakan bahwa senyawa yang dihasilkan aktif arang ini sangat aman serta mampu mendetox atau membuang berbagai racun atau zat-zat berbahaya dari tubuh.

Sebenarnya kegunaan aktif arang atau activated charcoal sudah lama digunakan dalam dunia medis, yaitu sebagai penawar racun.
Manfaat activated charcoal untuk kita diantaranya sebagai berikut :
* Memutihkan gigi,
* Membunuh bakteri,
* Menawar racun,
* Mengusir bau badan,
* Mengobati jerawat,
* Membersihkan saluran pencernaan,
* Mencegah penuaan dini.

Dikarenakan ternyata banyak manfaatnya buat aku mom's jadinya aku coba, jadi jatuh cinta dengan si hitam ini trus aku suka mom's.
Jadi hampir sekitar 2 bulan ini semua produk-produk active charcoal ada dirumah, hihihi...
Produk yang pertama...

Mama Lime Charcoal
(Japanese Charcoal & Nipis Zest)
aku terlanjur jatuh cinta mom's sama produk ini. Awalnya karna ngga sengaja belanja di mini market rumah karna persediaan Mama Lime dirumah habis, dari dulu aku memang sudah pakai mama lime, karna bisa untuk cuci buah & sayur juga, sebenarnya asal ambil aja saat itu. sesampai dirumah malah baru tau ternyata mama lime ada varian charcoalnya.

Mom's sudah tau belum, kalau Mama Lime Charcoal adalah pencuci piring pertama di Indonesia dengan Japanese Charcoal & Nipos Zest. Terobosan baru dari Mama Lime yang patut dicoba menurut aku mom's :D

Design kemasanan produk depannya ada gambar kecil potongan charcoal & potongan jeruk nipis, lalu ada gambar piring putih besar beserta sendok garpu, ada juga gambar apel merah berdaun, anggur hijau berdaun serta brokoli, dengan warna botol hitam dengan tutup botol berwarna hijau.
Cairan sabunnya berwarna tidak putih bening tapi tidak berwarna hitam pekat juga, cairan sabun tidak begitu kental. Harum jeruk nipisnya terasa sekali.

Kebetulan hari itu aku habis masak makanan kentang balado & suami bawa bekal baladonya kekantor pakai tupperware, mom's tau ngga?? semua kotoran sisa makanan & bau sisa masakan balado aku ditupperware langsung rontok mom's lho.
Nah...kebaikan dari Mama Lime Charcoal ini karna mengandung Japanese Charcoal sudah pasti membunuh serta menyerap racun bukan cuma di piring tapi juga di buah & sayur. Ngga ketinggalan as always cemilan buah anak-anak & stock sayuran sebelum masuk kulkas aku cuci dulu pakai Mama Lime Charcoal.


Kebetulan yang menyenangkan karna beberapa minggu lalu @MamaLime  sedang mengadakan give away Mama Lime Charcoal untuk semua mom's yang menonton tayang tvc Mama Lime Charcoal di youtube, caranya dengan memberikan like kemudian dishare di media sosial, setelah itu comment DONE di IG @Mamalime lalu mention juga 3 teman. Yang beruntung nantinya akan mendapatkan paket special dari Mama Lime Charcoal.
Cuma iseng ikutan, ngga pernah kebayang menang, karna pasti banyak sekali ibu ibu lain yang juga ikutan kuis ini, sebab kita semua tau mom's...karna mama lime memang jadi produk cuci piring favorit pilihan ibu ibu se Indonesia :D
Eh...ternyata aku terpilih jadi salah satu pemenang give away Mama Lime Charcoal.....
Menyenangkan sekali mom's, aku jadi punya persediaan stock Mama Lime Charcoal dirumah.
Aku mendapatkan paket special Mama Lime Charcoal 2, satu dibotol ukuran 400ml & satu lagi refill ukuran 800ml.


Aku percaya semua kuman, bakteri sisa makanan di piring, tupperware & pestisida di buah serta sayuran ku pasti rontok semua.

Ada Mama semua pasti beres :)))

Aku kasih Mama Lime Charcoal ini bintang 8 dari 10 :D

Untuk Produk selanjutnya...kita lanjut lagi ya mom's


See you soon mom's :*
#yabeginidehibuibu
#blogperempuan 

Comments

Popular posts from this blog

SKY CASTLE (Review Drama Korea)

Beberapa hari ini hati merasa sedih resah karna berita hangat yang lagi banyak diperbincangkan kasus kekerasan yang dilakukan sekelompok remaja perempuan kepada seorang remaja lain. Ironi ya moms... kasus ini sempat berujung damai dikarenakan salah satu dari para pelaku anak dari seseorang yang punya pengaruh besar di Pontianak. Lagi-lagi keresahanku makin menjadi karna sampai sekarang masih ada saja orang tua yang dengan kata lain tidak membiarkan anaknya "sakit" (di lindungi padahal melakukan kesalahan yang fatal-red) untuk mendapatkan pelajaran dari perbuatan penyimpangan yang mereka lakukan. Anak-anak itu dibiarkan sakit demi sebuah gelar nama orang tua. Adilkah? Rasanya pas sekali kalau aku sekalian share review aku tentang drama Korea yang bercerita tentang kehidupan keluarga di Korea. Sky Castle drama Korea keluarga yang di sutradara Jo Hyun-tak (20 episode) dibintangi oleh artis-artis Korea senior diantaranya : Yum Jung-ah, Lee Tae-ran, Yoon Se-ah, Oh Na-ra &

Era Digital dimata amam Ana ^^

Semua serba mudah & cepat. Semua hal bisa dilakukan hanya dengan handphone. Ngga ada alasan untuk ngga belanja bulanan, sekarang jamannya serba online, moms semua tetap bisa belanja bulanan walaupun dari rumah. Tidak ada alasan untuk ngga bisa pergi jauh karna kesulitan dengan masalah transportasi, jasa transportasi saat ini sudah lengkap dari mulai ojek online, taxi online, sampai mobil box untuk angkut semua packingan barang pindahan kita pun ada. Mau perawatan seperti disalon ngga perlu repot pergi ke salon, aplikasi jasa treatment salon pun saat ini ada, ngga punya tenaga lebih untuk membersihkan rumah, jangan sedih moms jasa bersih-bersih pun lengkap tersedia, dari mulai jasa membersihkan Ac, sofa, sampai hewan peliharaan. Bersyukur sekali bisa merasakan semua kemudahan ini berkat peran digital yang semakin berkembang di Indonesia. Peran digital pun juga sudah mempengaruhi perekonomian bangsa, banyak akhirnya tercipta lapangan pekerjaan bagi masyarakat mulai dari menjadi dr

Dumbo - Review Film

Sayangilah keluargamu & Jangan takut untuk bermimpi, iya...itu pesan yang aku tangkap dari film DUMBO ini. Film keluarga yang mempunyai pesan moral kehidupan yang bagus, senang sekali bisa ajak mas & mba sama-sama nonton film ini. Di film ini diceritakan impian sederhana dari seekor gajah yang special karna kekurangannya, keinginan terbesarnya hanyalah ingin bersama ibunya :* Dumbo terlahir dari ibu gajah yang menjadi anggota sirkus, dia special karna memiliki kelainan fisik namun tidak patah semangat membuktikan kepada orang-orang sekitar kalau dia special. Iya justru kekurangannya yang membuat dia mempunyai kelebihan yang bahkan gajah yang lainpun tidak memilikinya. Perjuangannya untuk menjadi special adalah karna dukungan orang-orang sekitar yang menyayanginya dengan tulus yang mampu mewujudkan impiannya. Aaahhhh... sempet berkali-kali berkaca-kaca Karna ternyata mamas menangkap pesan dari film itu, berkali-kali dia ngomong "kasian ya amam DUMBOny